Belajar dari Kecelakaan Truk Pasir Terguling Timpa Mobil Pajero Sport di Cibubur – detikOto

ADVERTISEMENT
Sebuah truk bermuatan pasir terguling dan menimpa Pajero Sport yang ternyata mobil dinas TNI di Jalan Raya Transyogi, Cibubur, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Jumat (23/12/2022). Polisi mengungkap penyebabnya mobil Pajero Sport hendak berputar arah dari lajur tengah, namun truk dari lajur paling kanan tidak bisa menghindari tabrakan hingga terguling.
Kasat Lantas Polres Metro Depok AKBP Bonifacius mengatakan kecelakaan bermula saat truk dan mobil dinas TNI Pajero melaju dari arah utara menuju selatan di Jl Transyogi. Truk melaju di lajur paling kanan jalur tersebut.
“Sesampainya di putaran SPBU Shell, bersamaan datang mobil Pajero dari arah yang sama di lajur tengah hendak berputar arah,” kata Boni dalam keterangannya, Jumat (23/12/2022).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Peristiwa itu terjadi pada pukul 05.30 WIB pagi tadi. Boni mengungkapkan bahwa saat itu, jarak antara truk dan Pajero sangat dekat.
“Pengemudi truk berusaha menghindari tabrakan dengan melakukan pengereman, namun tidak dapat dikendalikan,” ujarnya.
Lalu pengemudi truk membanting setir ke arah kanan. Akibatnya, ban belakang sebelah kanan truk naik ke separator pembatas jalan hingga akhirnya terguling.
“Sehingga truk oleng dan terjatuh menimpa Pajero. Maka terjadilah kecelakaan lalu lintas tersebut,” pungkas Boni.
Praktisi keselamatan berkendara yang juga Senior Instructor Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), Sony Susmana, memberikan tips putar balik yang aman menggunakan mobil. Utamanya adalah pengemudi harus memperhatikan jarak serta persiapan sebelum masuk U-Turn.
“Penting sekali melakukan perencanaan dengan benar. Kalau mau putar balik, pastikan sudah ada di lajur kanan minimal 50 meter sebelum titik putar,” buka Sony saat dihubungi detikcom, Jumat (23/12/2022).
Selanjutnya pemobil harus memberikan lampu sign kanan sebelum putar balik serta memastikan posisi mobil sudah berada di lajur paling kanan.
“Kemudian nyalakan lampu sign minimal 20 meter sebelum titik putar dan lihat kaca spion, dibarengi dengan lambatkan kecepatan supaya tidak terjadi putaran yang mendadak atau overshoot,” jelas dia.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

source