Rekomendasi Tempat Wisata di Kulon Progo, Terhits Wajib … – Merdeka.com

Merdeka.com – Tempat wisata di Kulon Progo kini begitu beragam. Jika dulu kala, Kulon Progo hanya menyuguhkan panorama pantainya yang eksotis, kini destinasi wisata daerah bagian barat Yogyakarta tersebut semakin berlimpah.
Bahkan, tempat wisata di Kulon Progo itu dapat disebut begitu lengkap. Tak heran jika Kulon Progo masuk ke dalam daftar daerah yang wajib dikunjungi para wisatawan saat berlibur ke Daerah Istimewa Yogyakarta.
Menjamurnya tempat wisata di Kulon Progo tersebut tak lain lantaran berdirinya bandara New Yogyakarta International Airport. Sehingga, banyak masyarakat sekitar yang seketika menciptakan destinasi wisata bersama.
Anda pun dapat menikmati sajian wisatanya yang berupa panorama alam hingga kuliner. Di samping bersantai bersama keluarga, Anda juga dapat mengabadikan foto dengan sepuas hati.
Nah, penasaran dengan berbagai rekomendasi tempat wisata di Kulon Progo yang patut dikunjungi tersebut? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (21/2/2023), berikut ulasan selengkapnya mengenai 9 tempat wisata di Kulon Progo untuk Anda.
Tempat wisata di Kulon Progo yang pertama adalah Kalibiru. Kalibiru menjadi salah satu destinasi yang cukup hits dan terkenal di kalangan generasi muda.
Bagaimana tidak, Kalibiru menyuguhkan pemandangan danau yang begitu biru serta panorama hutan lebat. Tak heran jika banyak anak muda gemar mengabadikan foto di lokasi ini lantaran memiliki panorama yang spektakuler.
Tak hanya berfoto, para pengunjung di lokasi ini juga dapat melakukan beragam aktivitas lainnya yakni seperti sepeda udara, melewati jembatan monyet serta flying fox.
Satu lagi tempat wisata di Kulon Progo yang tak boleh dilewatkan adalah Kebun Teh Nglinggo. Destinasi wisata yang satu ini juga banyak digemari kalangan anak muda.
Sebab, Kebun Teh Nglinggo menyajikan pemandangan alam dengan kebun teh yang luas dan indah. Tak hanya cantik, kebun teh di sini pun juga memiliki udara yang masih bersih dan sejuk.
Tempat ini pun cocok dikunjungi bagi Anda pecinta pemandangan alam dengan udaranya yang masih terjaga. Di lokasi ini, Anda dapat berfoto dengan sepuas hati.
Advertisement
Tempat wisata di Kulon Progo yang ketiga adalah Goa Kiskendo. Goa ini memiliki pemandangan stalagmit dan stalaktit yang sangat mempesona.
Kendati demikian, para pengunjung pun sebenarnya tak perlu khawatir berlebihan soal keamanan dan kenyamanan ketika masuk ke dalam goa. Hal ini karena Goa Kiskendo telah dilengkapi dengan sarana pejalan kaki di dalamnya yang aman dan nyaman.
mangunan
©Instagram/viviindriamaharani
Destinasi wisata di Kulon Progo yang keempat adalah Hutan Pinus Girimulyo. Bagi Anda yang menginginkan suasana berlibur dengan sedikit berbeda, maka destinasi yang satu ini bisa menjadi pilihan tepat.
Di lokasi ini, Anda dapat berkeliling hutan sembari mengabadikan foto. Namun tidak jarang jika banyaknya wisatawan yang datang ke hutan pinus membuat Anda sulit mengambil foto dengan kualitas yang baik dan sesuai keinginan.
Destinasi wisata di Kulon Progo berikutnya adalah Puncak Suroloyo. Topografi Kulon Progo yang didominasi oleh perbukitan tidak lepas dari hubungannya dengan jalur perbukitan menoreh yang membentang sepanjang Jawa Tengah hingga Yogyakarta.
Maka dari itu, tidak heran jika banyak destinasi wisata berupa gardu pandang sepanjang jalur perbukitan menoreh di Kulon Progo.Salah satunya yang terkenal adalah Puncak Suroloyo.
Untuk menuju ke titik puncaknya, Anda harus siap menaiki sekitar 200 anak tangga. Kendati demikian, pemandangan di puncak seolah dapat membayar tuntas seluruh jerih payah dan rasa lelah Anda menuju ke lokasi tersebut.
Tempat wisata di Kulon Progo yang terpopuler selanjutnya adalah Ayunan Langit Watu Jaran. Sesuai dengan namanya, di sini Anda akan berayun di atas ketinggian.
Namun jangan khawatir akan jatuh, karena para pengunjung bakal dilengkapi dengan berbagai alat pengaman serta tim SAR yang selalu siap siaga saat mencoba wahana tersebut. Jangan lupa pula untuk mempersiapkan kamera Anda untuk mengabadikan momen dan sensasi berayun yang tidak akan terlupakan.
Advertisement
Tempat wisata di Kulon Progo yang berikutnya adalah Waduk Sermo dan Taman Bambu Air. Dalam sejarah tercatat, Waduk Sermo pada mulanya merupakan danau buatan yang digunakan sebagai cadangan air untuk pengairan sawah.
Namun karena areanya yang luas dan hijau, maka kini Waduk Sermo pun dibuka untuk umum dan dijadikan tempat wisata. Banyak wisatawan yang betah untuk berlama-lama di tempat ini.
Selain pemandangan waduk yang begitu indah, tersedia pula aneka aktivitas menyenangkan mulai memancing, trekking dan bersepeda di area sekitar waduk, atau hanya sekadar berfoto di Taman Bambu Air Waduk Sermo yang kekinian.
Selanjutnya, tempat wisata di Kulon Progo yang tak kalah menarik adalah Pantai Trisik. Pantai Trisik memiliki pasir pantai hitam legam yang mengkilap.
Meskipun begitu, pantai ini sangat menarik untuk dikunjungi karena terdapat tempat konservasi penyu. Selain itu, kamu juga bisa berfoto di area sekitar pantai yang memiliki banyak rimbunan pohon cemara.
Satu lagi rekomendasi tempat wisata di Kulon Progo yang menawan dan sayang untuk dilewatkan adalah Pantai Glagah. Di lokasi ini, Anda dapat menikmati suasana pantai dengan cara berbeda.
Saat di sini, Anda dapat melihat pantai dengan pemecah gelombang yang berbentuk seperti kaki segitiga unik. Tak heran jika para wisatawan gemar untuk mengabadikan momen dengan latar belakang tersebut.
Selain itu, Anda pun dapat mengamati pesawat terbang yang melintas di sekitar area pantai Glagah.
Advertisement
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami
Diduga Ada 'Geng Rafael Alun' di Ditjen Pajak, Begini Kata Wamenkeu
Terungkap, Pesawat Cessna dan Moge Dipakai Pamer Pejabat Bea Cukai Hasil Pinjaman
Bea Cukai Sudah Panggil Pejabat Pamer Harta Viral di Medsos, Begini Hasilnya
Diintimidasi, Sultan HB IX Marahi Jenderal Belanda: Anak Buah Anda Sangat Tidak Sopan
Ini Identitas Anggota TNI Pukuli Warga di Toko Buah, Mabes TNI AD Langsung Bereaksi
Memahami Pengertian hingga Tanda-tanda Inner Child, Begini Cara Menyembuhkannya
Adik Pramoedya Ananta Toer Seorang Doktor Lulusan Rusia, Kini Jadi Pemulung
Indah Luar Biasa, Begini Penampakan Pakuan Pajajaran Ibu Kota Kerajaan Sunda Versi AI
65 Ide Nama Bayi Laki-laki Berawalan Huruf I, Unik dan Bermakna Mulia
Duet Maut Jebolan Akpol 91 di Polda Metro, Irjen Fadil Bikin Debt Collector Tiarap
Survei Lucu Ala Cak Lontong Orang RI Tertib di Amerika, Menko Mahfud Terpingkal
Bootstrap adalah Framework Development Berbasis HTML, Simak Fungsi dan Kelebihannya
Cara Mengetik 10 Jari di Komputer, Begini Tipsnya bagi Pemula
Kisah Pria Tua yang Sudah Baca 4.000 Buku Selama Hidupnya, Alasannya Tak Terduga
Komandan TNI Bingung Tembak Mati Lurah 'Sakti' Tak Langsung Tewas, Ternyata Ada Jimat
Dulu Kombes Bawahan Brigjen, Kini Pangkat Sesama Akpol 91 Menyalip jadi Bintang Dua
Potret Deby Paula Kowal Raih Lulusan Terbaik, Pernah Tak Diluluskan Dibantu Sosok Ini
Polisi Tahan Mantan Dirut PT CLM Terkait Pemalsuan Laporan Pertambangan
Polisi Libatkan Psikolog Forensik Periksa Pacar Mario Dandy
Duet Maut Jebolan Akpol 91 di Polda Metro, Irjen Fadil Bikin Debt Collector Tiarap
Polisi Ganteng Nikahi Polwan Seniornya, Kisahnya Langsung jadi Sorotan
VIDEO: Buron Debt Collector Bentak Polisi Digulung di Sumut
Polda Metro Tangkap Debt Collector Pelaku Utama Bentak Polisi
Potret Kombes Polisi Diapit Tiga 'Bidadari', Langsung Ramai jadi Sorotan
Begini Kondisi Terbaru Kapolda Jambi, Dijenguk Jenderal Bintang 2 Seangkatan di Akpol
Jenderal Bintang Empat Tantang Anak Buah Naikkan Tingkat Kepercayaan Publik
Bertelanjang Dada, Pemuda di Lumajang Nekat Joget di Markas Polisi
Survei LSI: Responden Setuju Ferdy Sambo Dihukum Mati dan Putri Penjara Seumur Hidup
Mantan Anak Buah Sambo Lelah hingga 'Ngarep' Balik ke Polri, Ini Analisis Kompolnas
CEK FAKTA: Hoaks Eksekusi Mati Ferdy Sambo Dipercepat
Momen Lapas Salemba 'Sambut' Richard Eliezer
Survei LSI: Responden Setuju Ferdy Sambo Dihukum Mati dan Putri Penjara Seumur Hidup
Richard Eliezer Dipindah ke Rutan Bareskrim, Begini Respons Kejagung
Mantan Anak Buah Sambo Lelah hingga 'Ngarep' Balik ke Polri, Ini Analisis Kompolnas
Momen Lapas Salemba 'Sambut' Richard Eliezer
Survei LSI: Responden Setuju Ferdy Sambo Dihukum Mati dan Putri Penjara Seumur Hidup
Bharada Richard Eliezer Bisa Bebas Lebih Cepat Jika Berkelakuan Baik
Richard Eliezer Dipindah ke Rutan Bareskrim, Begini Respons Kejagung
Hoaks, Kemenkes Terbitkan Artikel Pria Tak Vaksinasi Berefek pada Kualitas Sperma
Pemberian Vaksin pada Anak Bisa Kurangi Risiko Demam Berdarah Dengue
3 Fakta Menarik Usai PSM Mengalahkan Dewa United di BRI Liga 1: Tuah Gelora B. J. Habibie
BRI Liga 1: Lawan Persebaya Ditunda, Jadwal Pertandingan Arema Menumpuk di Akhir Musim
Advertisement
Advertisement
Membedah Kekayaan Rafael Alun Trisambodo dari Tahun ke Tahun
Buntut Panjang Aksi Mario Dandy Satriyo Anak Pejabat Pajak Aniaya Korban hingga Koma
Saat Kapolda Metro Mendidih Sulit Tidur Lihat Kelakuan Debt Collector Bentak Polisi
Didik Supriyanto
Pencalonan dan Keterpilihan Presiden
Dr (H.C.) Puan Maharani
Menyusun dan Membangun Indonesia yang Merdeka
AM Hendropriyono
Situasi Indonesia 2022 di Tengah Badai Krisis Global

source