Polres Blitar Gencarkan Patroli Rutin, Cegah Kriminalitas di Tempat Wisata – DIVISI HUMAS POLRI – Humas Polri

Informasi seputar profil dari Kepolisian Negara Republik Indonesia
Humas Polri menyediakan pelayanan yang diberikan untuk masyarakat terkait informasi, aduan & kepemilikan kendaraan
BLITAR – Polres Blitar melaksanakan patroli di berbagai objek wisata yang berada di wilayah hukum Polres Blitar.
 
Tindakan ini dilakukan guna mencegah tindak kriminalitas di tempat wisata dan memberikan rasa aman kepada para wisatawan yang berkunjung, Rabu (01/05/24).
 
Dalam patroli yang dilakukan, petugas kepolisian menjelajahi beberapa lokasi wisata populer di Blitar, termasuk wisata blitar park, kampung coklat, dan juga di berbagai pantai yang berda di wilayah hukum polres blitar.
 
Mereka melakukan penjagaan dan pemantauan secara intensif untuk mengantisipasi potensi tindak kriminal seperti pencurian, penipuan, dan tindak kejahatan lainnya.
 
Kapolres Blitar AKBP Wiwit Adisatria melalui Kasihumas IPTU Heri Iriato menyatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tempat wisata.
 
“Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal kepada para wisatawan yang berkunjung ke Blitar, sehingga mereka dapat menikmati liburan dengan tenang dan nyaman,” ujarnya.
 
Selain melakukan patroli di sekitar lokasi wisata, petugas juga melakukan koordinasi dengan pihak manajemen dan pengelola objek wisata serta memberikan himbauan kepada wisatawan agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap potensi bahaya.
 
Para wisatawan yang ditemui oleh petugas kepolisian memberikan tanggapan positif terhadap kegiatan patroli yang dilakukan. Mereka merasa lebih aman dan nyaman untuk menikmati liburan mereka di Blitar.
 
Diharapkan dengan adanya kegiatan patroli yang rutin dilakukan oleh Polres Blitar, dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi para wisatawan serta menjaga citra positif Blitar sebagai salah satu destinasi wisata yang ramah dan aman.
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.








Dapatkan info & event terupdate dari kami:
© Copyright Humas POLRI ® All Rights Reserved 
Aiptu Supardi ajak warga Desa Sukamulya Rancaekek Bersama-sama jaga kondusifitas kamtibmas
Antisipasi Kemacetan Hingga Kecelakaan, Sat Lantas Polres Oku Perbaiki Jalan Berlobang
Sinergitas 3 Pilar, Bhabinkamtibmas dan Babinsa kunjungi Kepala Desa Sangiang Kec. Rancaekek
Kapolsek Lengkiti Polres Oku Turun Langsung Sosialisasi Nomor Whatsapp Bantuan Polisi
Silaturahmi kamtibmas dengan Perangkat Desa Sukamanah Rancaekek, Bripka Ujang Tarsa sampaikan himbauan kamtibmas
Bhabinkamtibmas Desa Bojongloa Rancaekek sampaikan pesan secara humanis kepada warga binaan
Cepat dan tak butuh waktu lama, SPKT Polsek Cileunyi humanis Layani Masyarakat
Nobar Semifinal AFC Asian Cup 2024 Berjalan Tertib, Kapolresta Bandung Ucapkan Terimakasih
Polsek Tanah Abang Gelar Patroli, Imbau Kamtibmas dan Protokol Kesehatan, Cek Debit Air Sungai Lematang
Sat Samapta Polres Pali Terjunkan Personil Amankan Pameran Pembangunan Hari Jadi ke-11 Kabupaten Pali

source