Gibran Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Tempat Wisata Kesenian di Solo – detikNews

Wali Kota Solo sekaligus Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka mengundang Wakil Presiden Ma'ruf Amin ke Solo, Jawa Tengah. Gibran meminta Ma'ruf meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.
“Mas Gibran mengundang Wapres untuk ke Solo, untuk meresmikan destinasi wisata yang saat ini belum selesai,” kata Juru Bicara Ma'ruf Amin, Masduki Baidlowi, di Rumah Dinas Wakil Presiden di Jalan Dipenogoro, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).
Masduki menuturkan tempat wisata yang diminta Gibran diresmikan oleh Ma'ruf bergerak di bidang kesenian. Namun, saat ini pembangunannya masih dikerjakan oleh Kementerian PUPR.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Masih diselesaikan oleh PUPR. Jadi kira-kira wapres akan meresmikan itu (antara) bulan Juni atau Juli,” ujarnya.
Seperti diketahui, hari ini Gibran bertemu dengan Ma'ruf Amin. Dalam pertemuan itu, Gibran banyak mendengarkan wejangan dari Ma'ruf soal sinergi presiden dan wakil presiden.
“Tadi di dalam suasananya sangat hangat sekali, Pak Wapres menjelaskan bahwa sinergi antara presiden dan wapres sangat penting sekali,” kata Gibran setelah menghadiri pertemuan.
Kepada Gibran, Ma'ruf mengibaratkan kerja sama antara presiden dan wapres layaknya pemain bulu tangkis (badminton) ganda. Keduanya harus saling mendukung satu sama lain.
“Beliau mengibaratkan seperti permainan double dalam badminton, jadi harus saling sinergi, back up satu sama lain. Sekali lagi, presiden dan wapres harus bisa mengisi satu sama lain,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Gibran juga meminta bimbingan serta petuah kepada Ma'ruf Amin terkait tugas-tugas wakil presiden ke depan. Gibran menganggap Ma'ruf sebagai mentor sekaligus wapres yang sukses menjalankan tugasnya.
Simak Video ‘Gibran Ungkap Pesan Penting dari Ma'ruf Amin':


[Gambas:Video 20detik]

source