Libur Panjang, Sat Samapta Polres Bangkalan Patroli Tempat Wisata Pesona Pantai Marjatajazah – DIVISI HUMAS … – Humas Polri

Informasi seputar profil dari Kepolisian Negara Republik Indonesia
Humas Polri menyediakan pelayanan yang diberikan untuk masyarakat terkait informasi, aduan & kepemilikan kendaraan
Polres Bangkalan  – Momen Hari Raya Waisak 2568 BE/ 23 Mei 2024 bagi masyarakat non Buddha merupakan hari libur panjang.
 
Hari libur panjang acapkali dimanfaatkan masyarakat untuk berkunjung ke objek wisata.
 
Salah satunya yakni Pesona Pantai Marjatajazah, Desa Martajazah, Kec/Kabupaten Banggkalan yang tak luput tempat wisata bersama keluarga.
 
Pada libur panjang inilah, Sat Samapta Polres Bangkalan melakukan patroli di tempat wisata untuk memberikan rasa aman.
 
Patroli ini bertujuan guna mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan memberi layanan jaminan keamanan serta kenyamanan wisatawan.
 
Hal itu seperti disampaikan Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K, M.I.K. melalui Kasatsamapta AKP Buntoro S.H. saat dikonfirmasi melalui sambungan selulernya. (Sabtu, 25/5/2024)
 
Kasatsamapta mengatakan patroli menjadi kegiatan rutin yang ditingkatkan ( KRYD) pihaknya untuk terus dilaksanakan oleh personelnya dengan patroli hunting di tempat sasaran.
 
“Untuk libur panjang kali ini obyek wisata juga menjadi sasaran untuk kami pantau, dan kami pastikan aman. Selain itu personel juga menyampaikan himbauan kepada para wisatawan dan pengelola tempat wisata agar waspada terhadap para pelaku tindak kejahatan,” ujarnya.
 
Lanjut diungkapkan Buntoro, pada libur ini pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati pada saat perjalanan untuk berlibur.
“Di beberapa titik jalan raya juga ada personel yang melakukan pengaturan arus lalu lintas yang mana untuk mengantisipasi kepadatan atau kemacetan,” pungkasnya.
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.






Dapatkan info & event terupdate dari kami:
© Copyright Humas POLRI ® All Rights Reserved 
Percepatan Integrasi Aplikasi Digital, SSDM Polri Kembangkan ‘Satu Data SDM’
Kapolsek Rungkut Pimpin Operasi Cipta Kondisi Antisipasi Aksi Kejahatan Jalanan di Malam Hari
Guna Kamseltibcar Lantas, Polsek Sukaraja Tingkatkan Pelayanan Gatur Lalin
Patroli Objek Vital Polsek Tegalsari di Kawasan Jalan Kedungdoro Surabaya
Patroli Dialogis Polsek Batu Sopang Sambangi warga
Polsek Cibatu Kembali Sita Ratusan Botol Miras
Patroli Dialogis Bersama Warga Jalan Dinoyo Alun-alun Surabaya
Wakapolres Cirebon Kota Beri Arahan dan Motivasi Kepada 68 Personel yang Mutasi
Wakapolres Paser Pimpin Apel Pagi ini Penekanannya.
Cegah Antrian Panjang Dan Gangguan Kamtibmas Polsek Kuaro Tingkatkan Patroli di SPBU.

source